FREZZE, PANNING, ZOOMING, BULB, SILUET DAN FRAMING DALAM FOTOGRAFI

Frezze

        Freezing motion adalah teknik memotret dengan cara membekukan (menghentikan) objek yang sedang bergerak mulai dari pelan hingga sangat cepat. Memotret objek tidak bergerak berbeda dengan memotret objek yang bergerak namun terhenti. Contoh subjek yang tidak bergerak adalah benda mati. Teknik ini umumnya digunakan pada saat pengambilan gambar ketika orang sedang berolahraga. Tatapi ada juga fotografer yang menggunakan teknik ini untuk memotret orang yang sedang melempar sesuatu, jatuhan air, kendaraan yang melaju, dan lain-lain.








Panning

        Panning adalah salah satu teknik fotografi yang digunakan untuk membekukan gerakan benda yang bergerak. Ide dibalik teknik ini ialah mengatasi masalah mengambil gambar subjek yang bergerak cepat. Ciri-ciri foto dengan menggunakan teknik ini biasanya memiliki fokus yang tajam terhadap objek yang bergerak, sedangkan backgroundnya tampak blur atau kabur. Alhasil mengambil foto dengan teknik Panning memiliki kesulitas tersendiri bagi fotografer pemula. Teknik Panning memang menekankan kesan artistik dari objek yang bergerak dengan cepat. Tak ada yang bisa menjamin foto dengan teknik ini akan sempurna. Namun, dengan berbagai latihan, kesabaran dan momen yang pas, maka akan tercipta sebuah foto Panning yang dramatis dan menarik.









Zooming

        Teknik zooming dalam fotografi adalah salah satu teknik dalam pengambilan gambar sehingga menghasilkan gambar yang memiliki kesan bergerak dengan cepat. Efek atau kesan objek yang bergerak ini seperti mengarah pada satu titik. Di dalam teknik ini ada dua istilah yaitu zoom in (mengarah mendekat) dan zoom out (mengarah menjauh). Salah satu kelebihan teknik ini adalah bisa dilakukan di tempat yang memiliki cahaya yang minim.







Bulb

        Long Exposure atau yang sering dikenal dengan Bulb adalah sebuah mode dalam kamera, yang memungkinkan untuk mengatur bukaan rana secara manual. Selama tombol shutter speed pada kamera masih ditekan, maka kamera tidak akan tertutup. Hal ini, membuat cahaya terus masuk ke dalam kamera. Teknik ini menggunakan medium cahaya yang bergerak untuk membuat foto ini menjadi lebih artistik.






      


Siluet

        Foto siluet adalah foto dimana objek terlihat gelap dengan latar belakang yang terang berwarna. Strategi dasar dalam mengambil gambar siluet adalah menempatkan objek atau subjek di depan sumber cahaya dengan mengatur exposure di kamera. Dalam teknik tersebut, foto siluet sangat menonjolkan bentuk utama, fokus yang adapun harus berada pada objek utama.



Framing

        Framing merupakan Salah satu teknik dasar fotografi. Framing sendiri diambil dari kata "Frame" dalam bahasa inggris yang artinya bingkai. Framing berarti membingkai.Teknik Framing adalah cara yang digunakan untuk memberikan bingkai pada subjek (atau objek utama) pada sebuah foto dengan menggunakan benda-benda yang ada di sekitar kita .






       

 


Komentar

Postingan Populer